Programmatic Advertising dan OEM: Perbedaan utama dan cara mendapatkan manfaat

Programmatic Advertising  sudah menjadi komponen sehari-hari dalam kegiatan operasional pemasar: Belanja iklan terprogram mencapai 127 miliar tahun lalu dan diperkirakan akan mencapai 147 miliar pada tahun 2021. Selain itu, 75% dari pemasar senior mengalokasikan sebagian dari anggaran video untuk Programmatic Advertising. Walaupun metode iklan ini jelas memiliki kelebihan, kita juga perlu mengevaluasi kelemahan media terprogram – dan mengidentifikasi apakah ada opsi yang lebih baik. Panduan ini menjelaskan tentang Programmatic Advertising dan OEM untuk menjabarkan ciri khas dan cara mendapatkan manfaat dari keduanya. 

Apa yang dimaksud dengan Programmatic Advertising?

Programmatic Advertising adalah proses pembelian dan penjualan ruang (iklan) secara otomatis melalui bid dan parameter yang telah ditetapkan. Proses ini menggunakan data dan algoritma untuk menampilkan iklan yang ditargetkan. Sebelum ini, ruang iklan dijual secara manual dan menyita banyak waktu dan perhatian pemasar. Proses manual ini mencakup Dokumen Permintaan Proposal (RFP), komunikasi yang konsisten dan order manual. Selain itu, iklan dibeli secara grosir dan pengiklan tidak memiliki banyak kontrol atas penempatan iklan. Oleh karena itu, media terprogram mengoptimalkan alur kerja pemasar dan memberikan manfaat yang jelas bagi pengiklan.

Programmatic Advertising: Cara kerja

Programmatic Advertising dibagi ke dalam tiga jenis kategori. Bidding Real-Time (RTB) atau ‘lelang terbuka’: harga inventaris ditentukan melalui lelang secara real-time. Jenis bidding efektif biaya ini terbuka bagi semua pengiklan atau publisher. RTB biasanya digunakan untuk membeli media dengan audience besar. Private Marketplace (PMP): lelang terbatas melalui undangan,  hanya pengiklan terpilih yang dapat mengakses PMP. Yang terakhir, publisher dapat memilih untuk tidak ikut serta dalam lelang dan menjual inventaris dengan biaya per mille (CPM) tetap kepada pengiklan. Metode terakhir disebut sebagai Programmatic Direct.

Programmatic Advertising dianggap sebagai cara yang cerdas untuk memasukkan penawaran atas inventaris iklan karena proses ini menghilangkan peran perantara – sehingga proses pembelian iklan menjadi lebih mudah. Selain itu, iklan yang ditampilkan cenderung lebih relevan (dibandingkan dengan pembelian media tradisional) dan pengiklan dapat mengakses lebih banyak publisher.

Apakah Programmatic Advertising sesuai dengan reputasinya?

Terlepas dari manfaat yang ditawarkan, Programmatic Advertising masih menghadapi masalah yang signifikan terkait penipuan iklan dan transparansi. Para pengiklan semakin merasa khawatir dengan penipuan iklan dan Programmatic Advertising tidak menyediakan tingkat transparansi yang dibutuhkan oleh pengiklan agar mereka merasa yakin bahwa hasil yang diperoleh sepadan dengan anggaran yang dialokasikan. Oleh karena itu, kerja sama dengan OEM dapat menjadi solusi bagi para pengiklan: OEM adalah cara terbaik dan satu-satunya cara untuk menciptakan ekosistem bebas penipuan di mana Anda dapat secara langsung bekerja dengan publisher sesuai skala yang diperlukan.

Apa yang dimaksud dengan OEM?

OEM (Produsen Peralatan Asli) adalah perusahaan yang memproduksi telepon seluler dan memiliki aplikasi OEM sendiri. Misalnya, Samsung, yang berhasil menjual 55,76 juta smartphone pada Q2 2020, memiliki app store OEM dan aplikasi native sendiri. OEM menyediakan peluang untuk secara cerdas menampilkan iklan kepada audience yang belum dapat dijangkau dengan biaya yang rendah. Walaupun 1.153 aplikasi baru diluncurkan di App Store dan 3.119 aplikasi baru diluncurkan di Google Play Store setiap hari, app store OEM menyediakan alternatif yang dapat digunakan oleh pemasar untuk mencapai target dan meningkatkan ROAS.

Xiaomi, Huawei, Vivo dan Oppo secara langsung menyalurkan aplikasi kepada pelanggan melalui app store dan ruang iklan masing-masing yang dikontrol secara langsung. Dengan berbagai manfaat yang ditawarkan, OEM menjadi alternatif aman selain Apple App Store, Google Play Store dan Programmatic Advertising.

Apa keunggulan utama OEM?

Pemasangan iklan melalui OEM memiliki empat keunggulan utama. Yang pertama, para pemasar seluler dapat meningkatkan skala bisnis melalui perusahaan-perusahaan ini dengan menjangkau audience yang belum dapat dijangkau dan pemasar baru – sehingga Anda dapat mencapai target pertumbuhan dengan lebih mudah dan cepat. Yang kedua, OEM menawarkan akuisisi pengguna yang tinggi dengan CPI yang rendah. Ini akan membantu Anda mencapai target akuisisi dan meningkatkan ROAS. Yang ketiga, pengiklan dapat memupuk kepercayaan dari audience melalui asosiasi dengan OEM untuk pengguna yang loyal terhadap OEM. Yang terakhir – dan paling penting, perbedaan antara OEM dan Programmatic Advertising – OEM menyediakan ekosistem yang aman dari penipuan. Hal ini dikarenakan tidak ada batasan antara pemilik anggaran dan OEM yang dapat memanipulasi unit iklan. Jangkauan iklan sepenuhnya dikontrol oleh OEM. Selain itu, OEM juga menyadari bahwa belanja iklan hanya dapat dimaksimalkan jika metrik tayangan iklan, klik dan instalasi juga dipertimbangkan saat mendesain unit iklan tersebut.

Programmatic Advertising membantu pengiklan memanfaatkan otomatisasi untuk kepentingan mereka, tetapi proses ini masih memiliki banyak kelemahan. Kerja sama dengan OEM menyediakan alternatif yang bebas penipuan dan lebih transparan – sembari menyediakan akses ke banyak audience yang belum dapat dijangkau dengan CPI yang rendah.


Cara bekerja sama dengan OEM: ekosistem bebas penipuan

Sebagai ahli inventaris seluler OEM, AVOW bermitra dengan berbagai OEM di seluruh dunia. Misi kami adalah membantu klien mendapatkan manfaat dari ekosistem bebas penipuan yang ditawarkan oleh OEM dan menargetkan audience yang belum dapat dijangkau dengan pendekatan konsultatif yang membantu Anda sepanjang siklus kampanye. Ini mencakup pendaftaran aplikasi di app store OEM, menyelesaikan masalah atribusi yang berpotensi terjadi serta melacak dan mengoptimalkan kinerja. Melalui kemitraan AVOW dengan OEM – yang mencakup 42% dari pasar Android global – para pemasar seluler dapat memperluas jangkauan dan memperoleh sumber pendapatan baru. Selain itu, audience besar ini hanya dapat diakses melalui OEM dan belum dapat dijangkau melalui jaringan sosial, fitur pencarian, atau SDK.

Kami juga menawarkan alat optimisasi, AVOW Performance Optimizer (APO), yang mengoptimalkan inventaris perangkat OEM secara real-time. Ini adalah solusi in-house AVOW yang mengoptimalkan inventaris terbaik untuk mencapai target KPI dan pelibatan. Dengan APO, Anda dapat sepenuhnya mengoptimalkan kinerja kampanye dan meningkatkan ROAS. Klien AVOW diuntungkan dengan proses yang cepat, menyeluruh dan otomatis dengan inventaris yang diverifikasi oleh perusahaan pengukuran seluler (MMP) terkemuka di industri.

>>Hubungi kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut tentang cara agar Anda dapat meningkatkan daya saing<<